Inilah 3 Kunci Menjalani Kehidupan yang Harus Kita Lakukan, InsyaAllah Hidup Jadi Mudah
Reminder1. Berusaha
Kita sebagai insan yang diberi kebebasan untuk melakukan apa saja tentunya wajib berusaha untuk mencapai tujuan kebaikan yang diinginkan. Hal tersebut tidak bisa dicapai jika kita hanya berdiam diri. Seperti firman Allah dalam Surah Ar-Ra'd ayat 11, "Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sehingga mereka mengubah keadaan yang ada pada diri mereka sendiri."
2. Berdoa
Usaha yang telah dilakukan hendaknya dibarengi dengan doa. Doa merupakan sumber kekuatan batin supaya usaha yang kita lakukan bisa berjalan dengan maksimal. Dengan berdoa kita juga meminta pertolongan Allah yang Maha Kuasa agar usaha yang telah dilakukan berbuah manis sesuai keinginan.
Doa juga merupakan tanda bahwa kita sebagai hamba-Nya masih bergantung pada Allah dan tidak ada rasa sombong sedikit pun dalam hati. Allah berfirman dalam Surah Gafir ayat 60, "Dan Tuhanmu berfirman, 'Berdoalah kepada-Ku, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk neraka Jahannam dalam keadaan hina dina'."
3. Bertawakal
Setelah usaha dilakukan dan doa dipanjatkan, maka langkah terakhir adalah bertawakal kepada Allah semata. Allah yang berhak menentukan apa yang terbaik untuk kita. Allah yang Maha Mengetahui jauh lebih paham mengenai apa yang terbaik untuk kehidupan kita dari usaha dan doa yang telah dilakukan. Maka, mari memasrahkan diri kepada Allah sesuai perintah-Nya dalam Surah Asy-Syuara ayat 217, "dan bertawakallah kepada Allah yang Maha Perkasa lagi Maha Penyayang."
Semoga apa yang telah kita usahakan, doakan, dan pasrahkan, membuahkan hasil yang manis dan terbaik sesuai pandangan Allah Subhanahu wa Ta'ala...Aamiin Ya Rabbal Alamin..
Reminder on Friday - 18 Jumada Al-Akhirah 1443
Semoga bermanfaat.

