Template dan Format Penulisan Proposal Praktik Kerja Lapangan (PKL) Terbaik untuk Mahasiswa
KepenulisanPraktik Kerja Lapangan (PKL) atau orang juga menyebutnya dengan kata 'Magang' merupakan kegiatan yang harus dilakukan oleh mahasiswa sebagai bentuk implementasi ilmu yang telah didapatkan di bangku perkuliahan ke dunia kerja. Kegiatan PKL perlu dilakukan karena banyak manfaat yang akan didapatkan baik oleh mahasiswa, universitas, dan perusahaan. Hal itu dikarenakan ada bentuk kerja sama dan hubungan timbal balik yang diberikan antar pihak sehingga sangatlah penting untuk melaksanakannya.
Dalam melakukan praktik kerja lapangan (PKL), mahasiswa perlu untuk merencanakan kegiatan apa saja yang akan dilakukan nantinya di perusahaan tujuan. Mahasiswa juga perlu menuliskan tujuan dilakukannya kegiatan magang nantinya. Selain itu, mahasiswa juga perlu tahu manfaat yang akan didapatkan dan diberikan kepada perusahaan nantinya ketika PKL dimulai hingga selesai dilaksanakan. Hal tersebut harus dituliskan secara apik dan menarik melalui Proposal Kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL).
Proposal merupakan dokumen yang berisi rencana kegiatan yang akan dilakukan. Proposal juga berisi mengenai latar belakang, tujuan, serta manfaat apabila kegiatan tersebut dilaksanakan. Praktik Kerja Lapangan sebagai salah satu kegiatan yang harus dilaksanakan mahasiswa juga perlu dituliskan dalam bentuk proposal.
Proposal Praktik Kerja Lapangan biasanya perlu dikirimkan ke perusahaan yang dituju. Perusahaan akan membaca proposal tersebut sebagai langkah awal untuk menerima mahasiswa magang di tempatnya. Maka dari itu, proposal PKL perlu dituliskan dengan menarik agar perusahaan bersedia menerima mahasiswa untuk magang.
Proposal PKL yang menarik dapat diciptakan dari format penulisan yang benar.
Format penulisan proposal magang secara umum yaitu:
- Terdapat bagian sampul yang berisi judul kegiatan yaitu PKL, logo universitas, nama pengaju, jurusan, fakultas, dan tahun
- Terdapat lembar pengesahan yang berisi tanda tangan pengaju dan ketua jurusan
- Terdapat bagian pendahuluan yang berisi latar belakang, tujuan, dan manfaat dilaksanakannya Praktik Kerja Lapangan (PKL)
- Terdapat bagian perencanaan kegiatan
- Terdapat bagian penutup yang berisi harapan agar diterima di perusahaan terkait
- Terdapat daftar riwayat hidup mahasiswa pengaju
- Ukuran huruf 12 pt dengan jenis Times New Roman
- Terdapat bab dan sub bab dengan penomoran
- Terdapat nomor halaman
